:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5204631/original/016891600_1746006506-Sharknado_2__The_Second_One_-_Main_KV_-_PN_artikel_NL.jpg)
Liputan6.com, Jakarta Sharknado The Second One merupakan sekuel dari film Sharknado yang dirilis pada tahun 2013. Film ini melahirkan konsep film yang unik yang kocak sekaligus menegangkan dalam dunia perfilman.
Dalam seri film aksi keduanya ini akan melanjutkan kisah petualangan Fin Shepard dan April Wexler saat mereka menghadapi ancaman sharknado yang kini menyerang kota New York yang penuh dengan gedung pencakar langit dan landmark terkenal.
Seri kedua ini juga akan memperlihatkan petualangan yang lebih seru dan penuh kejutan. Simak artikel berikut ini untuk mengetahui cuplikan keseruannya, sebelum nonton lengkapnya di Vidio.
Cuplikan trailer film aksi Sharknado The Second One di Vidio. (Dok. Vidio)
Konsep Cerita
Sharknado The Second One diawali saat Fin dan April terbang ke New York untuk mempromosikan buku tentang pengalaman mereka menghadapi sharknado.
Namun bencana kembali terjadi ketika badai penuh hiu menyerang pesawat yang mereka tumpangi, menyebabkan kekacauan sejak menit pertama.
Setelah mendarat darurat, Fin berusaha memperingatkan warga New York tentang ancaman sharknado yang akan datang, namun tidak banyak yang percaya.
Fin bersama teman dan keluarganya pun harus berjuang menyelamatkan diri dan menghentikan bencana tersebut, menandai awal dari petualangan penuh aksi dan absurditas di kota metropolitan tersebut.
Streaming Sharknado 2: The Second One di Vidio
Jika Anda menyukai film penuh aksi dengan balutan humor yang menghibur, hingga alur yang unik maka Sharknado The Second One mungkin akan menjadi daftar tontonamu selanjutnya. Saksikan Sharknado The Second One sub indo sekarang di Vidio!
Nikmati beragam genre film kesukaanmu, nonton drama sub indo, VOS, anime, serta pertandingan olahraga eksklusif dengan download aplikasi Vidio di gadget kesayanganmu. Jadi, tunggu apalagi? Nikmati keseruannya sekarang juga.
Penulis: Marsya Avelia